|

Yuk, Kenalan dengan Felicia de Zeeuw! Gelandang Serang Baru Garuda Pertiwi

Jakarta – Timnas putri Indonesia mendapatkan gelandang serang baru, bernama Felicia de Zeeuw. Pemain ADO Den Haag ini baru saja mengambil sumpah dan janji pewarganegaraan di Kantor Direktorat Jenderal Administrasi Hukum Umum, Jakarta Selatan, Selasa (10/6).

Felicia de Zeeuw lahir di Delft, Belanda pada 19 Januari 2006. Ia memiliki garis keturunan Indonesia dari neneknya yang bernama Felixia Adelle Kuhuwael, yang dilahirkan di Jakarta pada 22 Agustus 1940. Ibu Felicia bernama Natascha Gladys Bijkerk, lahir di Enschede, Belanda pada 30 Juli 1971. Sementara ayahnya, Victor de Zeeuw lahir di Voorburg pada 13 Oktober 1962.

Baca juga: 4 Pesepakbola Putri Belanda Resmi jadi WNI, Garuda Pertiwi Targetkan Tembus 50 Besar FIFA

Felicia de Zeeuw merasa sangat bangga dan bersyukur sudah resmi mengambil sumpah dan menjadi Warga Negara Indonesia.
Felicia de Zeeuw merasa sangat bangga dan bersyukur sudah resmi mengambil sumpah dan menjadi Warga Negara Indonesia – Dok. PSSI.

Karier sepak bola Felicia dimulai di SSVP Pijnacker saat berusia 10 tahun. Ia menghabiskan empat musim di sana sampai tahun 2020.

Gelandang serang handal ini, sebelumnya berkarir pada musim 2021/2022 dipromosikan ke Tim U-16. Pada musim 2022/2023 dan musim 2023/2024, Felicia dipromosikan ke Tim U-19. Dan pada musim 2024/2025, Felicia bermain dengan Tim Senior ADO Den Haag (Level 1 Belanda) kembali lagi dipromosikan ke Tim U-17.

Sepertii dikutip dari laman PSSI, Kamis (12/6), Felicia menyampaikan rasa bangganya. Baginya adalah sebuah kehormatan besar akhirnya resmi menjadi Warga Negara Indonesia (WNI).

“Terimakasih kepada PSSI, pemerintah Indonesia, dan semua pihak yang sudah membantu saya menjadi WNI. Saya sudah tidak sabar bergabung bersama timnas putri Indonesia dan berjuang bersama demi meraih hasil terbaik,” tambah dia.

Setelah ini, PSSI akan mengurus perpindahan asosiasi Felicia dan tiga atlet lain di FIFA dari Belanda (KNVB) ke Indonesia (PSSI). Jika tahapan itu berjalan lancar, maka keempat pesepakbola putri ini akan bisa segera memperkuat skuad Garuda Pertiwi.

Mereka diproyeksikan untuk memperkuat Timnas Putri Indonesia pada kualifikasi Piala Asia Wanita pada 29 Juni hingga 5 Juli mendatang di Indonesia.

Baca juga: 5.000 Suporter Tim Garuda Siap Penuhi Stadion, Dukung Laga Indonesia vs Jepang

Naturalisasi keempat pemain ini, diharapkan akan memperkaya komposisi pemain dan membuka peluang untuk meraih prestasi internasional.
Naturalisasi keempat pemain diharapkan akan memperkaya komposisi pemain dan membuka peluang untuk meraih prestasi internasional – Dok. PSSI.

Selain Felicia, pesepakbola putri lain yang juga telah menjalani proses naturalisasi adalah Emily Julia Frederica Nahon. Ia memiliki garis keturunan Indonesia dari ayahnya yang neneknya lahir di Bogor, Jawa Barat. Bek tengah yang berkarir pada musim 2023/2024 dipromosikan ke Tim U-19 ADO Den Haag (Level 1 Belanda) dan kerap kali bermain di Tim Senior.

Selanjutnya, ada Iris Joska de Rouw yang akan diandalkan sebagai kiper Timnas sepakbola wanita. Iris memiliki garis keturunan Indonesia dari neneknya yang lahir di Lumajang, Jawa Timur. Sebelumnya, ia menghabiskan 3 musim di tim Youth Sparta Rotterdam (2019 – 2022) dan saat ini dipromosikan ke tim senior Sparta Rotterdam.

Dan yang terakhir adalah Isa Guusje Warps. Ia memiliki garis keturunan Indonesia dari neneknya yang lahir di Padang, Sumatera Barat.  Sebagai penyerang andalan sayap kanan, Isa sebelumnya berkarir di Klub asal Belgia yaitu KRC Genk Ladies (Level 1 Belgia) dan bergabung dengan Tim Senior sampai akhir musim 2023/2024. Kemudian saat musim 2024/2025 ia kembali berlabuh ke Tim asal Belanda yaitu NAC Breda (Level 1 Belanda).***

Kamu suka? Yuk bagikan tulisan ini.

Similar Posts

  • Royal Sports Siapkan Dukungan Medis Untuk Tangerang Hawks untuk IBL Musim 2025

    Menatap musim baru, klub basket Tangerang Hawks menggandeng Royal Sports sebagai salah satu medical support untuk arungi Indonesia Basketball League (IBL) edisi 2025. Royal Sports akan mendampingi tim Tangerang Hawks baik pada laga home maupun away selama 7 bulan di 9 kota. “Tangerang Hawks sebetulnya sudah lama bersama Royal Sports. Tahun lalu di musim 2024…

  • AWMI Siap Gelar Kejuaraan Muathay Internasional di Candi Prambanan

    ​SLEMAN–Asosiasi World Muaythai Indonesia (AWMI) berencana menggelar kejuaraan muathay internasional di kawasan candi Prambanan, Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta. Rencana itu disampaikan Ketua Umum AWMI Dewanto P Saragih saat bertemu direktur Badan Otorita Borobudur Agustin Peranginangin, Rabu (12/11). Bertajuk Summer Fights Istimewa – AWMI Super Fight Festival ini rencananya akan rencananya digelar pada April 2026. Berkonsep…

  • Panjat Tebing DIY Kumpulkan 1 Emas, 1 Perak di Hari Pertama Kejurnas KU Jambi

    Tim Panjat Tebing Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) menurunkan 16 atlet untuk ambil bagian dalam ajang Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Panjat Tebing Kelompok Umur (KU) XVII 2023 yang digelar di Jambi, 21-27 Juli 2023. Pada penyelenggaraan hari pertama, DIY mampu menyabet 1 emas dan satu perak. Manajer tim panjat tebing DIY Amarsyah mengatakan satu medali emas dipersembahkan…

  • |

    Tari Jampi Gugat Buka Festival Panjat Tebing Anak Nusantara

    Tari Jampi Gugat persembahan Sanggar Seni Kinanti Sekar menjadi pembuka Festival Panjat Tebing Anak Nusantara yang digelar di kompleks stadion Mandala Krida Jogjakarta, Rabu (29/6). Dibawakan lima bocah perempuan asuhan penari dan koreografer Kinanti Sekar Rahina, tari Jampi Gugat merupakan kreasi baru yang menggambarkan semangat dan gairah. Semangat Tari Jampi Gugat inilah yang diharapkan penyelengg…

  • |

    Highlight Pertandingan Srimukti 118 vs Aspro

    Pertandingan antara Srimukti 118 melawan Aspro dalam Turnamen Bola Voli Mahameru Cup V merupakan salah satu yang ditunggu para volimania di Daerah Istimewa Yogyakarta. Srimukti 118 dikenal sebagai tim bola voli tangguh dengan pemain-pemain bintang sedangkan Aspro diperkuat dengan pemain-pemain muda berbakat. Lapangan Mahameru, di Dusun Wonorejo, Desa Wedormartani, Kecamatan Ngemplak, Kabupaten Sleman sudah penuh…

  • |

    BP Haji: Pemeriksaan Kesehatan Jemaah Harus Jujur, Jangan Dimanipulasi

    Mekkah – Wakil Kepala Badan Penyelenggara Haji RI, Dahnil Anzar Simanjuntak, turut menyoroti masalah mendasar terkait istitho’ah atau kemampuan jemaah untuk menunaikan ibadah haji, khususnya bagi kalangan lansia, disabilitas, dan kelompok risiko tinggi (Risti). Hal ini disampaikan Dahnil dalam kunjungan pemantauan layanan di hotel transit jemaah safari wuquf lansia, di wilayah Aziziyah, Mekkah. Dari data awal,…