Adi Satryo Kembali Berlatih Bersama Super Elja

SLEMAN-Kiper muda PS Sleman Adi Satryo kembali berlatih bersama skuat Super Elja di lapangan UII Sleman, Kamis (24/6/2021) sore. Di dua pekan sebelum memulai Liga 1, Adi dan kolega diberikan materi latihan dengan intensitas tinggi.

“Materi latihan hari ini ada distribusi bola, passing, long pass, catching, diving, high diving, intinya latihan dengan high intensity,” kata Adi usai berlatih.

Adi mengaku masih harus adaptasi kembali dengan pola latihan yang diberikan pelatih kiper PSS, Carlos Salomao. Apalagi ia baru saja selesai menjalani isolasi mandiri sepulang dari Dubai.

“Masih sulit sedikit sih tadi adaptasinya karena kemarin pas sampai di Indonesia langsung karantina dan agak lama waktunya,” jelasnya.

Selain itu, latihan yang ia jalani di saat karantina juga tidak begitu berat. Hanya menjaga kondisi seperti push up, sit up, dan tentu tidak sama seperti saat di lapangan.

Sebelumnya Adi bersama Saddam Gaffar, dua pemain muda PSS ini dipanggil pelatih timnas, Shin Tae-Yong untuk berangkat ke Dubai demi persiapan kualifikasi Piala Dunia 2022.

Selama satu bulan itu, Adi mendapat banyak pengalaman dan jam terbang yang menjadi modal untuk membela Timnas dan Super Elja. Tak hanya ketika membela Timnas, Adi pun ingin memberikan kemampuan terbaiknya di Liga 1 nanti untuk PSS.

Apalagi ini merupakan musim pertamanya bersama Super Elja.

“Di musim pertama dengan PSS ini saya akan berusaha profesional. Memberikan semua kemampuan yang terbaik untuk PSS,” kata dia.

Kamu suka? Yuk bagikan tulisan ini.

Similar Posts

  • Kepala Daerah Didorong untuk Berinovasi Biayai Pembangunan

    Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati mendorong kepala daerah berinovasi dalam membiayai pembangunan. Menurutnya, pemerintah daerah (Pemda) dapat melakukan kreativitas pembiayaan, tanpa harus sepenuhnya bergantung pada Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) maupun Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD). Dia menjelaskan, banyak skema pembiayaan yang dapat dikolaborasikan dengan berbagai pihak termasuk sektor swasta. Dirinya mengapresiasi…

  • Jelang Hari Raya Idul Fitri 1444 H/ Kodim Sleman Gelar Operasi Pasar Murah

    Sleman – Kodim 0732/Sleman turut serta menyokong pemerintah dalam hal pengendalian harga bahan pokok di pasaran dengan mengadakan Bazar dan Pasar Murah yang dilaksanakan di Halaman Makodim 0732/Sleman Jl.Magelang Km 14,5 Medari Sleman,Senin (17/4/2023). Bupati Sleman Kustini Sripurnomo yang hadir dalam kegiatan bazar dan pasar murah tersebut mengucapkan terima kasih atas terselenggaranya gelar pasar murah…

  • |

    Bakamla RI Jemput 3 ABK Yang Ditangkap di Malaysia  

    Batam – Sebanyak 3 anak buah kapal (ABK) KM. Tembisan Agensi, berkewarganegaraan RI yang ditangkap oleh Agensi Penguatkuasaan Maritim Malaysia (APMM), di perairan perbatasan Indonesia-Malaysia dijemput oleh Badan Keamanan Laut (Baklama) RI, Kamis (26/6). Serah terima dan penjemputan, dilaksanakan oleh Kepala Zona Bakamla Barat Laksma Bakamla Bambang Trijanto, tepat di perairan perbatasan antara Indonesia dan…

  • Sandiaga Uno Bertemu DPW PPP Yogyakarta, Dinilai Kandidat Capres 2024 Yang Tepat Bangkitkan Ekonomi

    Yogyakarta – Menteri Pariwisata Ekonomi Kreatif Menparekraf Sandiaga Uno bertemu dengan para tokoh DPW Partai PPP, Selasa (30/8) Dalam pertemuan silaturahmi dan makan malam ini, sejumlah tokoh menilai Sandiaga merupakan sosok yang pas jika maju sebagai Capres 2024. Menanggapi hal itu Sandiaga Uno menyebutkan bahwa pertemuan tersebut merupakan silaturahmi serta berdiskusi tentang persoalan ekonomi termasuk…

  • | | | |

    Tradisi Unik Saparan Wonolelo

    Saparan Wonolelo merupakan tradisi yang rutin digelar masyarakat Pondok Wonolelo, Desa Widodomartani, Kecamatan Ngemplak, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta untuk mengenang Ki Ageng Wonolelo. Memiliki nama asli Syekh Jumadigeno, Ki Ageng Wonolelo diyakini sebagai keturunan Brawijaya V yang kemudian menjadi penyebar agama Islam pada masa kerajaan Mataram. Tradisi Saparan Wonolelo menjadi upaya warga untuk mengenang…

  • | | |

    Siswi Milenial Jawab Pertanyaan Presiden Jokowi

    Bukan Jokowi kalau kemudian marah saat mendapati jawaban tak semestinya dari siswa yang ia tanya. Sebaliknya, sang presiden hanya tersenyum sambil menirukan. Inilah yang terjadi saat Presiden Jokowi berdialog dengan siswa sebuah MTS di Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta beberapa waktu lalu. Jokowi hanya bisa tersenyum saat sang siswa selalu menjawab dengan, “He..eh..” Kamu suka?…