|

TASPEN Ungkap Kasus Penipuan Digital, Satu Tersangka Diamankan

Jakarta – PT TASPEN (Persero) menegaskan komitmennya dalam melindungi hak dan keamanan para pesertanya dari berbagai upaya penipuan yang dilakukan oleh pihak-pihak tidak bertanggung jawab. Setelah berkoordinasi dengan aparat penegak hukum, tersangka yang diduga terlibat dalam aksi penipuan yang mengatasnamakan TASPEN akhirnya berhasil diamankan di Jakarta, pada Kamis (05/06).

Sejak Januari hingga Mei 2025, TASPEN telah melaporkan ratusan akun mencurigakan dari berbagai platform digital kepada KOMDIGI untuk dilakukan proses pemblokiran. Akun-akun tersebut diduga menyebarkan informasi palsu, menyamar sebagai perwakilan TASPEN, dan melakukan penipuan terhadap peserta melalui pesan instan, media sosial, dan laman palsu.

Corporate Secretary TASPEN, Henra, menjelaskan, keberhasilan ini merupakan hasil dari langkah nyata dan konsisten TASPEN selama satu tahun terakhir dalam memerangi berbagai modus penipuan digital yang menyasar peserta, khususnya pensiunan dan ASN aktif.

Perlu ditegaskan bahwa seluruh upaya penipuan yang terjadi tidak berasal dari kebocoran data di lingkungan TASPEN. Sistem keamanan informasi TASPEN tetap terjaga dengan baik dan tidak terdapat indikasi pelanggaran atau peretasan data peserta.

“Kami secara aktif melakukan pelaporan kepada otoritas digital, membangun kesadaran publik melalui edukasi, serta memperkuat kerja sama dengan penegak hukum demi memberikan perlindungan menyeluruh bagi peserta. Kami juga memastikan bahwa seluruh sistem data TASPEN tetap aman dan tidak mengalami kebocoran,” ujarnya.

TASPEN akan terus mengawal proses hukum yang berlangsung serta memperkuat upaya preventif agar kejadian serupa tidak kembali terjadi di masa mendatang. Melalui kerja sama dengan aparat penegak hukum, pemangku kepentingan, dan partisipasi aktif peserta. TASPEN berkomitmen untuk terus berada di garis depan dalam menjaga kepercayaan dan keamanan peserta di era digital.

Edukasi Publik dan Kampanye Nasional Digital

Dalam memperkuat upaya pencegahan dan penindakan, TASPEN menjalin kerja sama erat dengan Bareskrim Polri dan Dewan Pers. Kerja sama ini tidak hanya dalam bentuk edukasi dan peningkatan literasi digital kepada peserta, tetapi juga dalam hal prioritas penanganan terhadap laporan yang masuk serta komitmen penanganan serius oleh aparat kepolisian terhadap setiap kasus penipuan digital yang merugikan peserta.

Selain tindakan teknis, TASPEN juga secara aktif membangun kesadaran publik melalui pendekatan edukatif. Berbagai konten pemberitaan dan video informatif telah diproduksi dan disebarluaskan untuk mengajak masyarakat waspada terhadap penipuan digital.

Sebagai bagian dari strategi komunikasi publik, TASPEN juga telah meluncurkan kampanye nasional bertajuk #TahanPastikanLaporkan. Kampanye ini mengajak peserta untuk bersikap waspada melalui tiga langkah utama: TAHAN diri agar tidak terburu-buru merespons informasi mencurigakan, PASTIKAN keaslian informasi dengan verifikasi dari sumber resmi TASPEN, dan LAPORKAN segala bentuk komunikasi yang tidak jelas kepada otoritas terkait. Kampanye ini terus digalakkan melalui berbagai platform digital, cetak, dan kanal internal perusahaan. ****

Kamu suka? Yuk bagikan tulisan ini.

Similar Posts

  • |

    Detik-detik Banjir Lahar Merapi

    Merupakan gunung berapi teraktif di dunia, Merapi yang berada di Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta, kembali erupsi pada tahun 2006. Tepatnya, antara bulan Mei hingga Juni. Meski tidak sebesar erupsi 2010, namun tercatat dua orang meninggal terkena awan panas. Dan, erupsi Merapi selalu membawa dampak sekunder berupa banjir lahar hujan (lebih dikenal dengan banjir lahar…

  • Retret Kepala Daerah untuk Tingkatkan Kapasitas Kepemimpinan

    Wakil Menteri Dalam Negeri (Wamendgari) Bima Arya Sugiarto menegaskan, retret pembekalan kepala daerah untuk meningkatkan kapasitas kepemimpinan. Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri), kata dia, memiliki tanggung jawab untuk memperkuat kompetensi masing-masing kepala daerah. “Rangkaian pembekalan kepala daerah di tahun ini, kita tentu harapkan akan mencapai target-target yang betul-betul diturunkan menjadi mata acara dalam seluruh rangkaian,” jelas…

  • |

    Selamatkan Mata Air Lereng Merbabu, Polkesyo Tanam Pohon Aren

    Air merupakan sumber kehidupan bagi makhluk hidup sehingga kualitas dan kuantitas air harus selalu dijaga. Hal ini pula yang menjadi perhatian dan prioritas Poltekkes Kemenkes Yogyakarta (Polkesyo). Upaya menjaga mata air salah satunya diwujudkan dalam program KKN sedang diselenggarakan Jurusan Kesehatan Lingkungan Polkesyo, 15 Januari-12 Februari 2024 di Desa Soronalan, Kecamatan Sawangan, Kabupaten Magelang, Jawa…

  • Bantu Tuntaskan Persoalan Sampah Kota Yogyakarta TPA Piyungan Dibuka Darurat

    Untuk membantu menyelesaikan permasalahan sampah di Kota Yogyakarta hingga tuntas, Pemda DIY membuka Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Piyungan secara darurat. Seiring dengan momentum tersebut, Pemerintah Kota (Pemkot) Yogyakarta tengah berupaya mengosongkan sejumlah depo sampah strategis sebagai antisipasi adanya lonjakan sampah pada periode libur Lebaran 2025. Sekretaris Daerah (Sekda) DIY, Beny Suharsono menyatakan masih melayani urusan…

  • Mendagri Dorong Kepala Daerah Bentuk MPP untuk Optimalkan Pelayanan

    Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Muhammad Tito Karnavian mendorong kepala daerah di seluruh Indonesia untuk membentuk Mal Pelayanan Publik (MPP). Menurutnya, MPP tidak hanya dapat mengoptimalkan pelayanan masyarakat, tetapi juga membawa dampak positif bagi pemerintah daerah (Pemda) dalam menarik investasi pihak swasta, yang akan bermuara pada peningkatan Pendapatan Asli Daerah (PAD). Hal ini ditegaskan Mendagri saat…

  • Lomba Sapa Burung Jatimulyo 2022

    Karang Taruna Beraksi!!!! Manuke lestari…. (Burungnya lestari) Alame ora sepi… (alamnya tidak sepi) Jargon penuh semangat mengawali kegiatan Lomba Sapa Burung Jatimulyo Tahun 2022. Pada tanggal 26-27 Maret 2022 Kelompok Tani Hutan (KTH) Wanapaksi menggelar acara lomba pengamatan burung untuk menyebarluaskan semangat konservasi. Bertempat di Kalurahan Jatimulyo, Kapanewon Girimulyo, Kabupaten Kulonprogo, acara dimulai dengan registrasi…