| | |

Jogja International Art Festival | 35 Pelukis Dari 16 Negara Melukis Bersama

Apa jadinya jika 35 seniman dari 16 negara berkumpul di satu tempat dan berkarya bersama? Sungguh akan tersuguh festival yang dahsyat. Yang di dalamnya mengalir ide dan gagasan dari berbagai latar bahasa dan kebudayaan. Dan, itulah yang terjadi pada 22-26 Oktober 2017.

Hadi Soesanto aka Hasoe yang beberapa waktu lalu sukses menggelar pameran internasional lukisan dengan media saklar adalah penggagasnya. Dikenal sebagai perupa yang telah melanglang buana ke berbagai negara, kali ini Hasoe mengundang 36 perupa dari 16 negara untuk berkumpul di Yogyakarta. Tepatnya, di Omah Petruk, Karangkletak, Hargobinangun, Pakem, Sleman.

Selama lima hari, para pelukis dari berbagai negara seperti China, India, Japan, Nepal, Netherlands, Nothern Ireland, Philippines, Romania dan negara-negara lain akan melukis bersama dalam tema yang beragam. Simak keseruan mereka!

Kamu suka? Yuk bagikan tulisan ini.

Similar Posts